
Persiapkan Diri di Ajang NFSC 2025, Damkar Kutim Intens Latihan, Failu Harap Bisa Harumkan Nama Kaltim
SANGATTA - Untuk pertama kalinya Tim Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyalamatan Kabupaten Kutai Timur (Kutim) bakal mengikuti National Fire Fighter Skill Competition (NFSC) pada Hari Ulang Tahun (HUT) ke 106 Pemadam Kebakaran (Damkar) tingkat nasional tahun 2025. Yang akan digelar mulai tanggal 23-27 Februari 2025 di Kota Bontang, Provinsi Kalimanatan Timur yang ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan HUT ke 106 Damkar tingkat Nasional tahun 2025.
Sebagai salah kabupaten yang mewakili Kaltim, bersama dengan 6 kabupaten/kota lainnya, Tim Damkar dan Penyelamatan Kutim dua minggu terakhir secara intens melakukan latihan guna mempersiapkan diri sebaik mungkin. Sebagaimana diketahui Kabupaten Kutim sempat menjadi juara umum pada ajang National Fire Fighter Skill Competition (NFSC) tingkat Provinsi Kalimantan Timur di Kota Balikpapan
Seperti yang nampak pada Selasa (18/02/2025) pagi, Tim Damkar Kutim sejak pukul 07.00 wita telah mulai latihan, baik dari joging, peregangan hingga melatih 3 jenis lomba yang bakal diikuti, diantaranya survival, hose laying dan ladder pitching. Nampak para kesatria biru penuh semangat latihan yang dipandu oleh Abdul Muiz selaku official Damkar Kutim.
Ditemui usai latihan, Kepala Damkar dan Penyelamatan Kutim Failu mengatakan, National Fire Fighter Skill Competition (NFSC) digelar setiap tahun dalam rangka memperingati HUT Damkar Indonesia. Failu menambahkan, bahwa dalam HUT ke 106 yang akan dilaksanakan di Kota Bontang tersebut pesertanya dibatasi hanya 58 Kabupaten/Kota se Indonesia.
"Alhamdulillah Kabupaten Kutai Timur masuk dalam 58 kabupaten/kota tersebut. Kami (Damkar dan Penyelamatan Kutim) mengirimkan 2 tim dalam perlombaan ketrampilan Pemadam Kebakaran yang akan dilaksanakan mulai tanggal 25-27 Februari 2025 di Stadion Lang-Lang Kota Bontang," ungkap Failu.
Failu berharap dengan keikutsertaan Kutim untuk pertama kali Kutim, mengikuti kompetisi di HUT ke 106 Damkar tingkat nasional ini bisa mengharumkan nama Kaltim.
"Dengan latihan terus yang dilaksanakan oleh tim diharapkan bisa membuahkan hasil yang baik. Sebab mereka sudah mempersiapkan diri selama kurang lebih 2 minggu ini," tuturnya.
Dari pengamatannya ia yakin mereka (Tim Damkar Kutim) sudah memenuhi target waktu yang ditentukan dalam kompetisi tersebut.
"Jadi kita berharap semua teman-teman selalu menjaga stamina, semangat dan mentalnya Kutim bisa melaju membawa nama Kaltim," harap Failu.
Sementara itu, Abdul Muiz selaku official bahwa latihan mulai dari pemanasan seperti joging, peregangan otot. Kemudian yang dilatih tiga jenis lomba, yaitu survival, hose laying dan ladder pitching.
"Kita berharap bisa targetnya yang terbaik. Karena semua kabupaten/kota di Indonesia harapannya juga sama, semua pasti ingin meraih juara. Tapi Kutai Timur harus bisa tampilkan untuk membawa nama Kabupaten Kutai Timur dan Provinsi Kalimantan Timur," harapnya.
Untuk NFSC kali ini, lanjut Abdul Muiz Tim Damkar Kutim membawah 2 tim, terdiri dari 6 pemain dan 2 official, sehingga jumlah keseluruhan ada 18 personil. Untuk diketahui, Ada 7 Kabupaten/kota yang mewakili Kaltim, diantaranya Kota Samarinda, Kota Balikpapan, Kabupaten Paser, Mahulu, Kutai Kartanegara, Kutai Timur dan Kutai Barat.
Penulis : Wak Hedir
#Footnote
Kabupaten Kutai Timur adalah salah satu kabupaten di Provinsi Kalimantan Timur, di Indonesia. Ibu kota kabupaten ini terletak di Sangatta. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 35.747,50 km² atau 17 persen dari luas Provinsi Kalimantan Timur. Kabupaten Kutai Timur yang terbentuk sejak 12 Oktober 1999 berdasarkan UU. 47 Tahun 1999 ini memiliki jumlah penduduk 425.613 jiwa (semester 1 tahun 2022), terdiri dari 18 kecamatan, 139 desa definitif, 11 desa persiapan dan 2 kelurahan.