Tue 21/01/2020
  admin Berita

Coffee Morning Bahas Kejelasan Penganggaran Insentif Guru Honorer

DISKOMINFO PERSTIK KUTIM, SANGATTA – Agenda Coffee Morning yang dilakukan pagi tadi, juga membahas terkait insentif guru honorer. Sekretaris Daerah Drs. H. Irawansyah, M. Si., membahas hal tersebut bersama Kepala Dinas Bappeda Edward Azran terkait perkembangan penganggaran dana gaji insentif guru honorer. Kepala Bappeda menjelaskan bahwa insentif guru PAUD, guru TPA dan guru TK sudah dianggarkan dan dana tersebut sudah tersedia. (20/1/20)

Sekda Kutim menginstruksikan Kadis Pendidikan agar memberikan data yang valid terkait besaran nilai insentif para guru terdebut, "Tolong Kadisdik bu Roma kerjasama nya untuk membantu kami memberikan data yang Valid terkait anggaran insentif guru honorer berapa nilainya," tegas Irawansyah.

Kadisdik Roma Malau menjelaskan "pembagian insentif itu sudah ditetapkan dan tergantung absen dari kepala sekolah masing - masing yang memberikan laporan. Kami sudah mendata semua guru honorer yang akan mendapatkan insentif tersebut dalam anggaran insentif guru yang akan dibayar sesuai hari masuknya saja jadi nominal pastinya tidak bisa dianggarkan," ungkapnya. (Tim Diskominfo Perstik Kutim)