
Kecamatan Bengalon Usul 3 Prioritas Pembangunan
DISKOMINFO PERSTIK KUTIM, BENGALON – Tidak hanya Bupati dan Wakil Bupati yang melakukan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) ke Kecamatan kategori pedalaman dan pesisir, Sekretaris Daerah Drs. H. Irawansyah, M. Si juga turut melakukannya di daerah perkotaan. Didampingi Kabid Prasarana dan Pengembangan Wilayah Bappeda Kutai Timur, Ery Mulyadi, Anggota DPRD Provinsi Kaltim, Agus Aras dan Wakil Ketua DPRD Kutim, Arfan serta, bertatap muka dengan ratusan perwakilan warga dari 11 desa bertempat di gedung GOR Desa Sepaso Timur, Kecamatan Bengalon. Selasa (11/02/20)
Dalam pertemuan tersebut, Sekcam Bengalon Ernawati mengajukan tiga usulan Kecamatan Bengalon yang menjadi prioritas pada 2021 mendatang. Pembangunan Puskesmas, Pasar, hingga Tempat Pembuangan Akhir (TPA)
Sampah. Tiga usulan prioritas tersebut bagian dari 296 usulan yang diajukan Kecamatan Bengalon, bersama 11 desa di wilayahnya.
“Saat ini kami memprioritaskan pembangunan Puskesmas, agar secepatnya bisa melayani kebutuhan kesehatan masyarakat. Tidak hanya itu juga ada Pasar karena juga ada desakan masyarakat menginginkan keberadaan pasar. Sedangkan pembangunan TPA Sampah sudah menjadi kebutuhan mendesak, mengingat pembuangan yang ada saat ini sudah tidak memadai, sedangkan pertumbuhan penduduk di Bengalon terus meningkat tajam,” ujar Sekcam Bengalon.
Senada, Wakil Ketua DPRD Kutim Arfan mengatakan tiga usulan prioritas Kecamatan Bengalon akan diperjuangkannya secara maksimal. “Untuk dana pembangunan Puskesmas sudah dipersiapkan anggarannya. Ada sekitar Rp 40 Miliar. Rencananya tahun ini akan dibangun. Kami akan terus mengawalnya,” ungkap Arfan.
Sementara untuk pembangunan pasar ada rencana anggaran diperlukan Rp. 5 Miliar dan TPA Rp. 2 Miliar. “Kami akan berkoordinasi dengan DPRD Kaltim jika ada dana provinsi yang bisa membantu pembangunan pasar dan TPA,” kata Arfan. (Tim Diskominfo Perstik Kutim)