
KONI Kutim Terus Godok Persiapan Penyelenggaran PORKAB Kutim I 2020
DISKOMINFO PERSTIK KUTIM, SANGATTA – KONI Kutim terus bersinergi dengan Dinas Pemuda dan Olahraga dalam mematangkan gelaran Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB) untuk pertama kalinya tahun 2020 di Kabupaten Kutai Timur.
Hal tersebut disampaikan Ketua KONI Heriansyah Masdar yang didampingi Sekretaris KONI Rudi Hartono. "Ajang perhelatan Porkab I Kutim merupakan event tingkat kabupaten yang dihelat oleh Bupati Kutai Timur Ir. H. Ismunandar, MT bersama Wakil Bupati Kutai Timur H. Kasmidi Bulang, ST., MM." ungkapnya.
“Adapun 8 tim cabor nantinya yang diperlombakan dalam Porkab I Kutim 2020 sebagian besar dari keterwakilan peserta di 18 kecamatan se-Kutim, hal ini kami lakukan dalam meminimalisir para atlet tarikan dari luar. Artinya ada kebanggan tersendiri apabila kita mampu mencetak atlet berprestasi dari kabupaten sendiri,” jelas Heriansyah.
Cabang Olahraga yang akan dilaksanakan pada Porkab I Kutim 2020 sebanyak 8 cabor yaitu Sepak Bola (putra), Pencak Silat (putra-putri), Atletik (putera-puteri), Bulu Tangkis (putera-puteri), Bola Voli (putra-putri), Sepak Takraw (putra-puteri), Catur (putera-putri), Tenis Meja (putera-putri).
Heriasnyah mengatakan di awal rapat antara KONI dibawah koordinasi Dispora Kutim dalam hal ini direncanakan pelaksanaan Porkab I Kutim 2020 dilangsungkan pada 13 April 2020 mendatang. Penetapan tersebut berdasarkan hasil kesepakatan bersama. “Sementara untuk performa para tim atlet nantinya dilakukan berbagai tahapan technical meeting. Bagi tim yang ingin mendaftarkan pada masing-masing koordinator olahraga di setiap kecamatan,” tutup Heriansyah. (Tim Diskominfo Perstik Kutim)