Fri 28/11/2025
  Admin Berita Berita

Ratusan gamers Ikuti Turnamen Bupati Cup e-Sport 2025 Wabup Mahyunadi Dukung Jadi Sektor Ekonomi Baru




SANGATTA – Ratusan gamers Cabang Olahraga (Cabor) E-Football dari berbagai daerah memadati Gedung Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) di Kawasan Pemerintahan Bukit Pelangi, Sangatta Utara, Jumat (25/11/2025), dalam ajang bergengsi Turnamen Bupati Cup E-Sport 2025 yang berlangsung 28 - 29 November 2025.


Ajang yang melibatkan sekitar 100 peserta tersebut dibuka oleh Wakil Bupati (Wabup) Kutai Timur, Mahyunadi, turut dihadiri Ketua Umum E-Sport Kutai Timur, Maswar, Perwakilan KONI Kutim, Rahman serta unsur Forkopimda.

Dalam sambutannya, Wabup Mahyunadi menyampaikan apresiasi kepada ratusan peserta yang telah antusias mengikuti turnamen itu. Ia menekankan bahwa e-sports telah bertransformasi dari sekadar permainan menjadi cabang olahraga resmi yang dipertandingkan dari tingkat regional hingga internasional.

"Ini hal baik, dulu ini hanya game, sekarang jadi resmi dan menjadi dorongan bagi anak-anak muda yang mencari solusi pendapatan lain sambil mengembangkan hobi," bebernya. 

Menyadari adanya pandangan negatif dari sebagian orang tua terhadap aktivitas bermain game, pria kelahiran 27 November 1972 itu berkomitmen untuk mengawasi dan membina generasi muda agar dapat mengembangkan bakat hingga dapat memperoleh penghasilan dan prestasi melalui e-Sport. 

"Mudah-mudahan dari bisa menjadi prestasi yang membanggakan bagi orang tua, bagi negara serta bagi bangsa kita yang tercinta," imbuhnya.


Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kutim, Basuki Isnawan, menjelaskan bahwa turnamen ini merupakan upaya pemerintah daerah dalam memberikan wadah positif bagi generasi muda untuk mengasah kemampuan.

Lebih lanjut, Basuki menekankan pentingnya menciptakan kegiatan positif terhadap anak-anak muda agar menjauhkan dari tindakan dan prilaku negatif yang merugikan bagi diri sendiri dan orang disekitar. 

 "Intinya kita memberikan kesibukan-kesibukan yang positif. Yang terpenting anak-anak semuanya hindarkan narkoba, tidak ada judi online, tidak ada balap liar. Kita bikin asyik pemuda ini dengan kegiatan-kegiatan yang positif," ujarnya. 

Tak lupa, ia juga mengucapkan terima kasih kepada pimpinan daerah yang yang telah mendukung penuh kegiatan e-Sport Kutim 2025 dan menegaskan rencana ke depan untuk terus mengembangkan e-sports serta olahraga sebagai sektor ekonomi yang menarik.

"Harapan kita, anak-anak semuanya dapat manfaatkan momen ini dengan baik, menampilkan keahlian masing-masing dengan sportivitas tanpa ada keributan," pungkasnya.



Penulis : Irhan

#Footnote
Kabupaten Kutai Timur adalah salah satu kabupaten di Provinsi Kalimantan Timur, di Indonesia. Ibu kota kabupaten ini terletak di Sangatta. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 35.747,50 km²  atau 17 persen dari luas Provinsi Kalimantan Timur.  Kabupaten Kutai Timur yang terbentuk sejak 12 Oktober 1999 berdasarkan UU. 47 Tahun 1999 ini memiliki jumlah penduduk 425.613 jiwa (semester 1 tahun 2022), terdiri dari 18 kecamatan, 139 desa definitif, 15 desa persiapan dan 2 kelurahan.