Wed 15/02/2023
  admin Berita

Sebanyak 114 KK di Desa Bangun Jaya, Terima BPBL Kementenrian ESDM

KALIORANG Sebanyak 114 Kepala Keluarga (KK) di Desa Bangun Jaya, Kecamatan Kaliorang menerima Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL) program Kementerian Energi Sumber Daya Alam (ESDM) di Kantor, Kecamatan Kaliorang, Senin (14/2/2023). 

Bupati Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman secara simbolis meyerahkan bantuan tersebut kepada masyarakat Kaliorang yang diterima Kawito dan Zainudin sebagai perwakilan. 

 Camat Kaliorang Rusnomo, berterima kasih atas bantuan itu dan berharap BPBL itu tidak terhenti hanya di Desa Bangun Jaya saja. Namun masih banyak terdapat warga di desa-desa lainnya di Kaliorang yang belum pasang listrik.

“Mudah mudahan di akhir 2023 ini semuanya Kecamatan Kalilorang sudah bebas gelap artinya terang semuanya,” ucap Rusnomo. 

Sementara itu, Hafiz perwakilan PT. PLN Ulp Sangatta menyebut, program BPBL tahun 2022 di Kutai Timur sebanyak 138 KK penerima bantuan tersebut. Diantaranya, sebanyak 114 KK di Kaliorang, 16 KK di Muara Bengkal, 4 KK di Batu Ampar, 4 KK di Muara Ancalong. 

Ia menjelaskan, program ini (BPBL) bertujuan untuk memenuhi kebutuhan energi listrik yang belum merata. Khususnya, bagi rumah tangga tidak mampu, yang belum tersambung listrik (PLN). Bantuan tersebut berdasarkan Peraturan Mentri ESDM Nomor 3 Tabun 2022 tentang BPBL. 

“Terima kasih Kepala Desa Bangun Jaya dan masyarakat yang intes mengawal dan membantu Tim kami, mulai proses survei ke rumah warga, guna memverifikasi kelengkapan berkas (dokumen) sampai menyala instalasi rumah pelanggan. Kami dari PLN ULP Sangatta, ULP Bontang dan UP3 Bontang siap, apabila tahun 2023 di berikan amanah kembali untuk merealisasikan BPBL secara gratis," ucap Hafiz. 

Ditempat itu, Bupati Kutai Timur Ardiansyah Sulaiman menyamapaikan terima kasih kepada Kementrian ESDM dan PT PLN atas terlakasananya program BPBL PLN. Ardiansyah menghimbau kepada masyarakat yang telah menikmati listrik, agar dimanfaatkan optimal dan tepat guna. 

"Dengan meratanya listrik bagi seluruh lapisan masyarakat di Kutai Timur, diharapkan data peningkatan taraf hidup masyarakat dan menggerakan roda perekonmian masyarakat," harap orang nomor satu di Kutim ini. 

Setelah acara Bupati berserta Kabag Sumber Daya Alama dan Camat Kaliorang meninjau ke rumah masyarakat penerima bantuan Pasang  baru Listrik.

Penulis : Wiryadi
Editor : Joni