Wed 14/08/2024
  Admin Berita Berita

Hadiri Pelantikan Bupati Ardiansyah Harap Anggota DPRD Kutim Laksanakan Tupoksi dengan Baik

SANGATTA - Bupati Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman berharap, anggota DPRD Kutim yang baru saja dilantik untuk masa bakti 2024-2029 bisa melaksanakan dengan baik. Dengan tiga tugas pokok yang menjadi kewajibannya, yakni sebagai pengawas kinerja pemerintahan, Budgeting (perencana anggaran), dan pembentukan Peraturan Daerah (Perda).

“Diharapkan tiga fungsi ini bisa mereka lakukan dengan maksimal. Karena dengan itu, menajdi salah satu tolak ukur kinerja yang dilakukan oleh pemerintah,” ujarnya usai menghadiri Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan anggota DPRD Kutim, di Gedung DPRD Kutim Rabu (14/8/2024).

WhatsApp Image 2024-08-14 at 13.39.28.jpeg 1.89 MB

Kemudian, yang tidak kalah penting, anggota DPRD sebagai wakil rakyat yang dipilih secara secara langsung melalui mekanisme Pemilihan Umum (Pemilu). Di lharapkan menjadi representasi (harapan) dari masyarakat, yang mempunyai kemampuan untuk mewujudkan harapan-harapan yang disematkan di pundak masing-masing Anggota Dewan terutama konsituenya.

“Insya Allah, Kutai Timur kedepan akan terus membangun dan tengah bersiap diri untuk menjadi Kutai Timur Hebat 2045 mendatang. Dan diharapkan seluruh elemen masyarakat bisa bersama-sama mewujudkan cita-cita besar tersebut,” ucap Bupati.

Dalam kesempatan itu, orang nomor satu di Pemkab Kutim juga tak lupa mengucapkan selamat atas dilantiknya 40 anggota DPRD Kutim. Dirinya berharap para Wakil rakyat tersebut bisa menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik, amanah, konsisten untuk mengabdikan dirinya untuk masyarakat, bangsa dan Negara.

“Dan kepada rekan-rtekan Anggota DPRD yang sudah memasuki masa purna, saya ucapkan terima kasih, apresiasi atas dedikasi sumbang sihnya dalam membantu dalam setiap proses pembangunan yang sudah berjalan selama ini di Kabuaten Kutai Timur,” pungkasnya.

Penulis : Tejho
Editor :  Wak Hedir

#Footnote
Kabupaten Kutai Timur adalah salah satu kabupaten di Provinsi Kalimantan Timur, di Indonesia. Ibu kota kabupaten ini terletak di Sangatta. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 35.747,50 km²  atau 17 persen dari luas Provinsi Kalimantan Timur.  Kabupaten Kutai Timur yang terbentuk sejak 12 Oktober 1999 berdasarkan UU. 47 Tahun 1999 ini memiliki jumlah penduduk 425.613 jiwa (semester 1 tahun 2022), terdiri dari 18 kecamatan, 139 desa definitif, 11 desa persiapan dan 2 kelurahan.