
Siti Robiah sebut PAUD Wadah untuk Maksimalkan Tumbuh Kembang Anak
SANGATTA - Bunda Pendidikan Usia Dini (PAUD) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) menghadiri kegiatan akhirussanah Taman Kanak-Kanak Aisyiyah Bustanul Athfal (TK-ABA) 2 Sangat di Gedung Serba Guna (GSG), Kawasan Perkantoran Bukit Pelangi, Sangatta, Rabu (15/6/2022).
Turut hadir pula Bunda PAUD Kecamatan Vita Nur Hasanah, Pimpinan Daerah Muhammadiyah, PD Aisyah, Kasi PAUD Disdik Kutim, Kepala UPT Pendidikan Sangatta Utara, Lazizmu, Pengawas TK serta Orang Tua Siswa.
Dalam kegiatan itu sebanyak 110 lulusan Siswa TK ABA 2 yang akan beranjak jenjang lebih tinggi yaitu Pedidikan Sekolah Dasar (SD), mengusung tema "Akhirusanah mengangkat Tema Cerdas, Unggul, Berkarkater, dan Berakhlak Mulia".
Bunda PAUD Kabupaten Kutim, Siti Robiah mengatakan, Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) sangat strategis dalam pengembangan, baik tingkat nasional maupun regional. Sebab, masa PAUD merupakan masa emas, baik secara intelegent dan spiritual.
"Untuk itu, kesehatan fisiknya yang harus di perhatikan dan memberikan asupan gizi yang cukup, sehingga anak anak kita menjadi tumbuh kuat, cerdas, berakhak mulia, sesuai dengan kita inginkan," ucapnya.
Lebih lanjut Istri orang nomor satu di Kutim ini menambahkan, PAUD sebagai wadah untuk memaksimalkan tumbuh kembang anak. Sehingga kelak akan menjadi modal, generasi bangsa yang memiliki daya saing.
"Kalau anak anak kita tumbuh kembang sesuai dengan perkembangannya anak anak kita akan tumbuh dan memiliki daya saing dan kualitas tinggi,"tuturnya.
Siti Robiah yang juga Ketua TP PKK Kabupaten Kutim ini berharap, anak-anak di Kabupaten Kutim, bisa terus menjaga budaya ketimuran yaitu budaya Indonesia yang mengedapankan akhlak ramah tamah dan peduli sesama.
"Generasi penerus kedepan tantangan akan semakin tinggi, maka perlu pemerintah mendukung PAUD dalam kegiatannya dan tentu perlu dukungan dari pihak pihal lain," pungkasnya.
Lebih jauh menuturkan, PAUD Kabupaten Kutim juga mengusulkan satu PAUD, satu desa dan minimal mengikuti PAUD, untuk bekal masuk di Sekolah Dasar (SD).
Sementara bitu, Kepala TK ABA 2 Suwarlis mengatakan, kepada murid yang melanjutkan pendidikan ke SD, berpesan agar para orang tua, tetap membimbing putra-putrinya untuk terus belajar berkesinambungan baik secara lahir dan batin. Agar siswa cerdas, unggul beerkarakter dan barkhak mulia.
Ditempat yang sama, Camat Sangatta Selatan Vita Nur Hasanah, mewakili para Wali Murid mengucapkan terima kasih dan rasa bangga kepada para Bunda PAUD di Sekolah yang telah mendidik dan membimbing serta mencurahkan kasih sayang kepada para muridnya. Ia pun berharap ilmu yang diberikan kepada anak-anak menjadi ilmu yang bermanfaat.
"Sekolah ini tetap eksis dan berkibar sesuai dengan visi misi yang dimilik TK ABA 2 dan semoga di tahun berikutnya bisa mengahasilakan generasi penerus cerdas, unggul dan berakhlak,"
Penulis : Wiryadi
Editor : Joni